03/06/2018
Festival Ini Cerita Kita
Ini Cerita Kita
Digital drawing on photoshop
2018
---
Festival Ini Cerita Kita bertajuk "A Quiet Experience" atau "Pengalaman dalam Sunyi”. Festival ini membawa kita memahami dunia tuli, termasuk cara berkomunikasi yang asik dengan teman tuli dan cerita soal akses pekerjaan bagi teman-teman tuli muda. Festival Ini Cerita Kita diselenggarakan atas kolaborasi antara Pamflet, Gerkatin Kepemudaan dan Sedap Films dengan dukungan dari Voice.
Di festival ini ditayangkan juga film pendek 'Toko Musik' yang diperankan aktris tuli berbakat Mufi dan Rendy Ahmad, vlog karya teman-teman tuli, serta pertunjukan musik oleh Semenjana dan West Jam Nation yang akan diterjemahkan ke dalam BISINDO (Bahasa Isyarat Indonesia).
Saya masih terkesan dengan pengalaman dalam sunyi di Festival Ini Cerita Kita hari Jumat lalu (25/5). Melalui vlog teman-teman tuli, saya menyadari ternyata sulit bagi mereka untuk bepergian dengan kendaraan umum dan pesawat terbang, karena sebagian besar petunjuk dan pengumuman disampaikan secara oral dan hanya bisa dimengerti oleh teman dengar saja. Semoga melalui program Ini Cerita Kita akan semakin banyak orang yg peduli untuk menciptakan fasilitas umum yg bisa dinikmati oleh semua orang, termasuk penyandang disabilitas.
Kudos juga untuk kata sambutannya yang disampaikan dalam bahasa isyarat! 👋🙂👋 👋🙂👋
Video ini saya buat berdasarkan ilustrasi saya untuk merchandise program Ini Cerita Kita. isyarat tangan tersebut artinya "cerita".